PASCA SARJANA MAGISTER HUKUM
Lhokseumawe, 14 April 17 Universitas Malikussaleh pada tahun 2014 telah membuka beberapa program Studi Brau diantaranya Program Studi Magister Ilmu Hukum pada Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh berdiri pada tanggal 17 oktober 2014. Berdasarkan SK Menteri Pendidikan Nasional No.527/E/0/2014 tentang izin penyelenggaraan Program Studi Magister Ilmu Hukum, dengan visi dan misi :
Visi :
Menjadi program studi yang unggul dan kompetitif yang berlandaskan kearifan lokal dan berwawasan ilmiah dalam era globalisasi
Misi :
- Menghasilkan lulusan yang unggul, memahami kearifan lokal serta persaingan global;
- Meningkatkan kuantitas dan kualitas penelitian yang dituangkan dalam karya tulis ilmiah sehingga dapat menyelesaikan permalsalahan yang timbul dalam masyarakat berbasis syari’at islam;
- Menigkatkan kuantitas dan kualitas pengabdian pada masyarakat guna meningkatkan kesadaran hukum msyarakat yang berbasis syariat islam;
- Menjalin kerjasama dan kemitraan dengan berbagai pihak, baik lokal, nasional, maupun Internasional.
Tujuan :
- Memeberikan akses yang seluas – luasnya kepada masyarakat untuk meningkatkan jenjang keilmuannya.
- Memebrikan pelayanan kepada msyarakat untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi dalam bidang ilmu Hukum.
- Melahirkan kurikulum yang berbasis kompetensi untuk menjamin kualitas kelulusan yang menguasai ilmu Hukum.
- Melahirkan kelulusan ilmu Hukum yang mampu berkompetensi dalam menghadapi globalisasi
- Melahirkan lulusan yang mempunyai kemampuan baik dibidang akademisi dan praktisi serta dalam merumuskan legal drafting dan contract drafting.